Bahaya Petir

20.06 Edit This 0 Comments »

Akhir-akhir ini kita sering mendengar ada orang tewas disambar petir. Aneh memang, tapi itulah adanya. Petir adalah kejadian alam dimana listrik bermuatan positif (+) dari awan Cunim berusaha mencapai tanah dan muatan listrik negatif (-) dari dalam tanah ditarik keatas, dan pertemuan dua muatan listrik ini menciptakan kilat dan suara yang sangat keras.

Sebuah kilat menyambar dengan kecepatan cahaya, sekitar 300.000 km per detik!. Kekuata kilat ketika menyambar hampir sama panasnya dengan suhu di permukaan matahari, dalam waktu hanya sepersekian detik saja.

Untuk itu kita harus berhati-hati. Lebih baik kita berjaga-jaga dari pada kita mengalami sesuatu yang tidak kita inginkan. Iya tho…..???. untuk itu kita harus tahu tentang cirri-ciri akan adanya badai petir, apa-apa yang harus kita lakukan jika sedang terjadi badai petir dan apa-apa yang tidak boleh kita lakukan disaat badai petir sedang berkecamuk.

Mari kita simak hal-hal dibawah ini……………………..!!!

Ciri-ciri datangnya badai petir :

1. Angin kencang,
2. Langit gelap. Perhatikan langit diatasmu. Warna gelap itu akibat Cumulonimbus atau yang biasa di kenal dengan awan Cunim yang menggantung rendah diatas permukaan tanah.
3. Semakin rendah awan Cunim, semakin cepat badai petir terjadi. Ingat, muatan listrik positif dalam awan menarik muatan listrik negatif dalam tanah, ketika merekan berdekatan,
4. beberapa helai rambutmu akan berdiri. Itu artinya tubuhmu sedang dijadikan “ jalan tol “ bagi muatan negatif didalam tanah yang ingin melompat ke awan Cumulonimbus di atasmu, yang bermuatan listrik positif !. jika ini terjadi, jangan berpikir lagi, segera cari perlindungan..!

Hal-hal yang mesti dilakukan saat terjadi badai petir :

1. berusaha masuk ke rumah, atau masuklah ke dalam kendaraan yang sedang parkir.
2. Jika kamu ada di dalam rumah, jauhi jendela dan barang-barang yang terbuat dari logam,
3. selalu kenakan alas kaki di dalam rumah,
4. Berhenti berenang atau bermain-main di tempat terbuka,
5. Kalau kamu terpaksa berada di tengah padang terbuka tanpa perlindungan apapun, membungkuklah ke depan dengan kedua tanganmu memegang lutut ( posisi orang yang sedang ruku’ dalam shalat ). Ingat, jangan bertiarap di atas tanah!

Hal-hal yang tidak boleh dilakukan ketika terjadi badai petir :

1. Bermain-main di tanah lapang atau tempat terbuka lainnya.
2. Memegang tongkat golf, pancing atau memakai paying.
3. Berlindung di bawah sebuah pohon yang ada di tengah padang terbuka.
4. Memakai telepon. Sangat berbahayyyyyyyyya……….!!!!!
5. Memakai alat-alat yang memanfaatkan telepon, seperti Internet atau fax.
6. Menyalakan alat elektronik, seperti televisi atau radio.

0 komentar: